Hutan Mycelia wisata Lembang yang saat ini sedang viral. Hutan Mycelia bukanlah hutan biasa, melainkan hutan unik yang instagramable dan mengedukasi banget.
Nama wisata Lembang yang satu ini diambil dari nama jaringan benang jarum, yakni Miselium. Miselium dapat ditemukan di beberapa batang pohon yang sudah membusuk.
So, Hutan Mycelia secara tidak langsung akan memberikan kita sebuah edukasi tentang jamur. Yang dikemas dengan konsep modern, menggunakan teknologi canggih baik secara audio maupun visual.
Lokasi Hutan Mycelia berada di kawasan wisata Garfika Cikole. Usianya belum lama, baru dibuka pada bulan Oktober tahun 2023 kemarin.
Berikut ulasan lengkap Hutan Mycelia, sebagai referensi awal wisata hutan yang instagramable untuk dikunjungi bareng si buah hati.
Lokasi Hutan Mycelia
Lokasi Hutan Mycelia berada satu kawasan dengan Garfika Cikole, tepatnya di Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat – Indonesia.
Rute Hutan Mycelia
Rute menuju Hutan Mycelia ialah dengan mengarahkan kendaraanmu ke Lembang. Setelah tiba di Buniwangi teruskan hingga ke Ciputri, lalu belok kanan ke Jl. Nyampay.
Dilanjutkan belok kanan ke Jl. Raya Lembang, arahkan ke Grafika Cikole terlebih dahulu. Karena lokasinya berada di satu kawasan yang sama.
Harga Tiket Masuk Hutan Mycelia
- Tiket masuk Hutan Mycelia Rp. 50.000,- per orang
- Anak-anak di bawah usia 5 tahun tidak perlu membeli tiket masuk, alias gratis.
- Sedangkan harga tiket masuk Wisata Grafika Cikole sebesar Rp. 20.000,- per orang
Jam Buka Hutan Mycelia
- Jam buka Hutan Mycelia di weekdays beroperasional mulai pukul 18.00 – 22.00
- Jam buka Hutan Mycelia di weekend beroperasional mulai pukul 18.00 – 23.00
Fasilitas Hutan Mycelia
Fasilitas yang ada di sekitar kawasan Hutan Mycelia sudah tidak diragukan lagi, lengkap banget deh pokoknya. Hal tersebut dibuktikan dengan tersedianya:
- Area parkir kendaraan
- Tenan makanan dan minuman
- Cafe
- Mushola
- Wahana permainan
- Toilet
- Camping area
- Restoran
- Penginapan atau Villa
Daya Tarik Hutan Mycelia
1. Rumah Jamur Yang Lucu
Hutan Mycelia memberikan kita pengetahuan tentang hal-hal yang berkaitan dengan jamur. Sejujurnya ide wisata seperti ini sangat brilian, karena belum ada tempat wisata yang mengusung tema tentang jamur.
Di Hutan Mycelia kita akan menyaksikan dan mendengarkan langsung cerita atau informasi tentang beberapa rumah jamur, seperti:
- Rumah Ras Jalar
- Rumah Ras Jaga
- Rumah Ras Tata
- Rumah Ras Daur
- Rumah Ras Semai
Informasi yang disampaikan tidak membosankan, karena dikemas dengan menarik. Anak-anak pasti excited banget deh, soalnya seru banget.
Pengunjung bisa memasuki rumah-rumah jamur tersebut, entah untuk melihat-lihat ataupun hunting foto. Di setiap rumah jamur tersebut memiliki ciri khas yang berbeda.
Ketentuan memasuki rumah jamur di atas maksimal 6 orang. Agar tidak terlalu berdesakan, karena kondisi rumah jamur yang tidak terlalu besar.
2. Hutan Menyala di Bandung
Hutan Mycelia disebut juga dengan hutan menyala, karena seluruh kawasan hutannya dihiasi dengan berbagai jenis lampu dengan warna yang berbeda pula.
Tak sedikit pengunjung yang takjub dengan vibe yang dirasakan saat memasuki kawasan Hutan Mycelia, ada yang bilang seperti lagi di negeri avatar, ada pula yang bilang lagi kayak di negeri dongeng.
Pokoknya Hutan Mycelia emang sekeren itu. Terdapat beberapa spot wisata yang wajib kamu eksplor, yakni:
- Area Ring Ride yang berisikan beberapa lampu yang melingkar di atas pohon.
- Portal Air Terjun, spot cerita edukasi yang keren banget.
- Area Sinar UV, untuk pengunjung yang melakukan hand painting atau face painting inilah tempat untuk memunculkan lukisan yang sudah ditorehkan. Istilahnya glow in the dark gitu lah.
- Area Jamur Jala-Jala, spot untuk beristirahat. Dimana pengunjung boleh duduk di atas jamurnya asalkan tidak diinjak.
Untuk kamu yang ingin mencoba painting glow in the dark tersebut, harus merogoh kocek sebesar:
- Rp. 15.000,- untuk Hand Painting dan Face Painting
- Rp. 25.000,- untuk Full Painting
Tempatnya ada di depan pintu masuk kawasan Hutan Mycelia.
Oh iya, pengunjung yang memasuki kawasan Hutan Mycelia sesuai dengan nomor antrian. Karena wisata Lembang yang satu ini tidak bisa dimasuki banyak pengunjung dalam satu waktu.
Setiap waktu hanya 30 orang, dengan jeda waktu tunggu sekitar 5 hingga 10 menit untuk pengunjung selanjutnya.
3. Garfika Cikole
Karena Hutan Mycelia buka di sore hari, jadi kamu bisa jalan-jalan dulu di kawasan wisata Grafika Cikole Lembang. Di sini banyak banget ragam wahana permainan yang tersedia. Beberapa diantaranya:
- Fauna Land
- Flying fox
- Rumah pohon
- Outbound
- Zip Coaster, dan masih banyak lagi yang lainnya.
Untuk menikmati wahana permainan tersebut, pengunjung dikenakan biaya tambahan lagi.
4. Penginapan di Grafika Cikole
Pilihan tempat menginap di Grafika Cikole cukup banyak. Harga per malamnya mulai dari Rp. 1.500.000an, sudah termasuk tiket masuk Grafika Cikole dan Hutan Mycelia.
Sedangkan untuk kamu yang mau nge-camp di kawasan Grafika Cikole harus membayar kisaran harga sekitar Rp. 500.000,- untuk 4 orang. Ada pula pilihan paket glamping dengan kapasitas 4 orang sekitar Rp. 1.700.000an.