Tempat wisata di Penajam Paser Utara adalah wajah objek wisata di ibu kota baru Indonesia. Sebagaimana perpindahan ibu kota tersebut sudah diputuskan pada tahun 2019 yang lalu.
Wisata di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, yang terbilang populer di kalangan wisatawan adalah wisata alam, dan wisata budayanya.
Perlu dketahui bahwa di Kabupaten Penajam Paser Utara, Provinsi Kalimantan Timur, masih dihuni oleh suku asli, yaitu Suku Dayak Paser.
Selain itu, di Penajam Paser Utara di hari-hari tertentu selalu dilaksanakan upacara, atau pagelaran seni, dan budaya khas Penajam Paser Utara.
Oleh karena itu, Penajam Paser Utara layak dijadikan sebagai destinasi wisata saat liburan tiba. Jadilah saksi mata keindahan Penajam Paser Utara, baik alamnya, maupun budayanya.
1. Pulau Gusung Penajam Paser Utara
Simak juga: tempat wisata di Kutai Kartanegara
Tempat wisata di Penajam Paser Utara, kita mulai dari sebuah pulau cantik, yang dianugerahi ekosistem bawah lautnya yang masih terjaga cukup baik. Namanya Pulau Gusung Penajam Paser Utara.
Nama Pulau Gusung sebetulnya bukan hanya ada di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur saja. Namun, di Kepulauan Selayar, Provinsi Sulawesi Selatan juga ada nama Pulau Gusung.
Pulau Gusung Penajam Paser Utara menjadi tempat yang nyaman untuk menghilangkan penat dari hiruk pikuk dunia kota. Aktivitas wisata yang sangat populer di kalangan wisatawan adalah:
- Memancing,
- Berkeliling menggunakan speedboat,
- Diving, atau snorkeling.
Daya tarik selanjutnya dari Pulau Gusung adalah keberadaan terumbu karangnya, serta puluhan jenis ekor ikan yang masih terjaga baik, dari mulai ikan hias, dan ikan yang biasa dikonsumsi. Bahkan beberapa di antaranya adalah jenis ikan yang sangat langka.
- Lokasi Pulau Gusung berada di alamat Kecamatan Penajam, Kabupaten Penajam Paser Utara, Provinsi Kalimantan Timur.
- Harga tiket masuk Pulau Gusung Penajam Paser Utara Rp. 5.000.
2. Taman Bunga Rozeline
Taman Bunga Rozeline adalah wisata di Penajam Paser Utara yang lokasinya dekat dengan pusat kota, dengan kata lain Taman Bunga Rozeline adalah taman kota yang cantik, dan instagramable.
Taman Bunga Rozeline bukan hanya sekedar wisata alam biasa. Taman Bunga Rozeline juga sebagai bukti cinta dari mantan Bupati Kabupaten Penajam Paser Utara Periode 2008 – 2013, untuk istrinya yang sudah wafat.
Wajar saja, jika para pengunjung bisa merasakan nuansa romantis saat berada di Taman Bunga Rozeline. Selain itu, Taman Bunga Rozeline sangat cocok sebagai tujuan wisata keluarga di akhir pekan.
Karena, di Taman Bunga Rozeline dilengkapi dengan berbagai macam fasilitas bermain anak. Atau bagi anda yang ingin mencari tempat nongkrong yang nyaman di Penajam Paser Utara, maka Taman Bunga Rozeline adalah jawabannya.
- Lokasi Taman Bunga Rozeline terletak di alamat Kecamatan Penajam, Kabupaten Penajam Paser Utara, Provinsi Kalimantan Timur.
- Harga tiket masuk Taman Bunga Rozeline gratis.
3. Air Terjun Tembinus
Air Terjun Tembinus, atau Air Terjun Tembinus Sepaku adalah wisata Penajam Paser Utara yang sangat populer, dan hits, di kalangan muda – mudi.
Tentu saja terdapat daya tarik yang sangat memikat di lokasi utama Air Terjun Tembinus. Yaitu panorama air yang turun melalui tebing batu, dan air tersebut layaknya sebuah tirai putih.
Air Terjun Tembinus memiliki ketinggian 25 meter, dan panorama alam sekitarnya didominasi oleh alam yang masih asri, serta bebatuan besar.
Debit air yang turun memang sangat dipengaruhi oleh musim. Alangkah baiknya kunjungan wisata ke Air Terjun Tembinus tidak di musim hujan ya…
- Lokasi Air Terjun Tembinus berada di alamat Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara, Provinsi Kalimantan Timur.
- Harga tiket masuk Air Terjun Tembinus Sepaku gratis.
4. Pantai Nipah-Nipah
Pantai di Penajam Paser Utara yang sangat populer, salah satunya bernama Pantai Nipah-Nipah. Sebetulnya, pantai ini bernama Pantai Sipakario.
Para wisatawan bisa menyebutnya dengan nama Pantai Nipah-Nipah, karena lokasinya terletak di Desa Nipah-nipah. Adapun penamaan Pantai Sipakario, yang berarti pantai yang memberi kesenangan.
Faktanya memang begitu, Pantai Nipah-Nipah menyajikan berbagai kesenangan yang bisa dinikmati oleh semua usia. Bahkan Pantai Sipakario dilengkapi dengan beberapa spot selfie yang kekinian.
Pantai di Penajam ini menyajikan panorama alam yang sangat indah. Area pasir pantainya juga cocok untuk tempat bermain bersama keluarga.
- Lokasi Pantai Nipah-Nipah, atau Pantai Sipakario berada di alamat Desa Nipah-Nipah, Kecamatan Penajam, Kabupaten Penajam Paser Utara, Provinsi Kalimantan Timur.
- Harga tiket masuk Pantai Nipah-Nipah: –
5. Penagkaran Rusa
Tempat wisata di Penajam Paser Utara juga menyajikan wisata alam yang edukatif, yang bernama Penangkaran Rusa Penajam Paser Utara, yang sudah terkenal hingga mancanegara.
Kawasan penangkaran tersebut sangat luas, sekitar 50 ha. Dan di objek wisata tersebut, para pengunjung bisa memberi makan rusa secara langsung.
Penangkaran Rusa Penajam Paser Utara memiliki ratusan ekor rusa, serta dilengkapi dengan fasilitas rumah sewa bagi pengunjung yang ingin menginap di kawasan tersebut.
- Lokasi Penangkaran Rusa Penajam Paser Utara berada di alamat Kecamatan Waru, Kabupaten Penajam Paser Utara, Provinsi Kalimantan Timur.
- Harga tiket masuk Penangkaran Rusa Penajam Paser Utara Rp. 5.000 (weekend).
6. Pantai Tanjung Jumlai
Ternyata, pantai di Penajam yang sangat cantik tidak hanya satu. Terdapat pantai lainnya yang menyajikan panorama alam pantai yang sangat menawan, yang bernama Pantai Tanjung Jumlai.
Pantai Tanjung Jumlai dilengkapi dengan berbagai macam wahana, dan fasilitas wisata yang bisa memanjakan para wisatawan.
Selain itu, Pantai Tanjung Jumlai menyajikan nuansa romantis, dan instagramable, terutama saat matahari perlahan mulai tenggelam.
- Lokasi Pantai Tanjung Jumlai berada di alamat Kecamatan Penajam, Kabupaten Penajam Paser Utara, Provinsi Kalimantan Timur.
- Harga tiket masuk Pantai Tanjung Jumlai : –