Danau Ranu Grati, Lanskap Alam Mempesona di Pasuruan Jawa Timur

Danau Grati adalah salah satu destinasi wisata alam yang berada di Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur. Tersembunyi di kaki Gunung Bromo, danau ini menawarkan pesona alam yang memukau. Airnya jernih dan alami. Dikelilingi oleh pegunungan yang menjulang tinggi menciptakan lanskap alam yang mempesona.

wisata danau ranu grati. google maps. sumber : Niko Eta Bahagia

Danau Ranu Grati adalah danau alami yang terbentuk akibat aktivitas vulkanik salah satu gunung berapi. Bentuknya menyerupai corong dengan dasar danau yang dalam. Danau ini memiliki kandungan sedimen mineral, dan menjadi bukti penguat status Ranu Grati sebagai danau vulkanik.

Danau yang lokasinya berada di tengah-tengah pemukiman warga ini memiliki luas sekitar 107 hektare. Danau ini dianggap sebagai satu-satunya danau yang berada di dataran rendah Jawa Timur. Selain sebagai tempat rekreasi, danau ini juga banyak digunakan untuk keperluan irigasi.

Objek wisata ini menawarkan wisata alam berupa danau alami yang letaknya berada di kaki Gunung Bromo. Memiliki pemandangan alam yang indah dan sejuk berlatar belakang Pegunungan Tengger. Terlebih pada saat sore hari, pengunjung akan disajikan dengan fenomena alam Sunset atau terbenamnya matahari yang menawan.

Sebagai objek wisata alam dan tempat rekreasi, ada banyak kegiatan dan fasilitas yang bisa anda nikmati. Seperti wahana becak air atau sepeda air serta perahu untuk berkeliling area danau. Di tepian danau juga terdapat beberapa anjungan apung yang bisa anda gunakan untuk bersantai serta memancing. Ada juga sejumlah permainan untuk anak-anak.

Bagi pengunjung yang ingin bersawafoto tidak perlu khawatir. Sudah tersedia beberapa spot foto keren dan instagramable. Pemerintah setempat juga mempercantik danau dengan membuat sebuah dermaga yang dilengkapi dengan lampu-lampu. Area ini dapat menjadi spot foto yang menarik.

Alamat Danau Ranu Grati

  • Desa Ranu Klindungan, Kecamatan Grati, Kabupetan Pasuruan, Jawa Timur.

Jam Buka

  • Buka setiap hari. 07.00 WIB – 21.00 WIB.

Harga Tiket Masuk

  • Harga tiket masuk Rp.2.500,-
  • Parkir kendaraan Rp.2.000,-

Rute ke Danau Ranu Grati

Danau Ranu Grati berjarak sekitar 30 km dari Alun-alun pasuruan. Dengan waktu tempuh perjalanan sekitar 30 menit berkendara.

  • Rute dari Alun-alun Pasuruan : Ambil arah tenggara di Jl. WR Supratman menuju Jl. Diponegoro. Teruskan ke Jl. Raya Pantura/Jl. Veteran. Lanjutkan untuk mengikuti Jl. Raya Pantura. Melewati Indomaret Sumberagung. Tetap di Jl. Raya Grati hingga sampai ke tujuan anda.

Transportasi

Akses menuju lokasi Danau Ranu Grati terbilang mudah. Untuk menuju lokasi wisata Danau Ranu Grati dapat menggunakan kendaraan pribadi seperti mobil maupun motor.

Ada Apa di Danau Ranu Grati

wisata ranu grati. google maps. sumber : Roghibah Fauziah

Tempat wisata ini cocok bagi wisatawan yang menyukai wisata alam terbuka. Selain menikmati pemandangan sekitar danau, ada sejumlah kegiatan wisata menarik di tempat ini. Seperti memancing, sepeda air, atau naik perahu wisata untuk mengelilingi danau. Ada juga sejumlah permainan anak-anak.

Menikmati Panorama Alam

panorama alam danau ranu grati. google maps. sumber : Laniaky

Danau Ranu Grati tersembunyi di kaki Gunung Bromo. Memiliki pemandangan alam yang indah dan sejuk berlatar belakang Pegunungan Tengger. Danau alami dengan air yang jernih dan alami menawarkan pesona alam yang memukau. Dikelilingi oleh pegunungan yang menjulang tinggi menciptakan lanskap alam yang mempesona.

Dermaga Tepi Danau

dermaga di ranu grati. google maps. sumber : Ariski W

Di sekitaran Danau Grati kini dibuat semacam dermaga. Pembangunan dermaga tersebut berasal dari APBD Kabupaten Pasuruan tahun 2019 melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan.

Di sekitar dermaga, ada fasilitas berupa lampu penerangan jalan dan lampu hias yang indah. Dilengkapi dengan Love Spot atau spot foto berupa tanda cinta yang dipasang tepat di ujung dermaga.

Wahana Air

Wisatawan juga dapat menemui adanya wahana air berupa perahu bebek yang bisa dicoba. Berkeliling danau dengan mengayuh perahu bebek yang membawa anda menuju setiap sudut Ranu Grati.

Memancing

kegiatan memancing di danau ranu grati. google maps. sumber : Faiz Abrori

Area Permainan Anak

Wisata Danau Ranu Grati juga dilengkapi dengan area bermain anak-anak.

Sunset di Ranu Grati

sunset di danau ranu grati. google maps. sumber : Indra Iswanto

Danau Ranu grati ini menyuguhkan pemandangan matahari terbenam atau Sunset yang indah. Ssore hari waktu paling favorit bagi pengunjung untuk datang menikmati sunset. Posisi matahari mulai condong ke barat memantulkan cahaya keemasan di permukaan danau.

Berswafoto

spot foto di danau ranu grati. google maps. sumber :  nayasaja __
berswafoto di danau ranu grati. google maps. sumber : Sulis21@gmil.com Listin

Bagi yang hobi berswafoto juga tak perlu khawatir. Tempat wisata ini banyak menyediakan spot foto keren dan menarik. Anda juga dapat berswafoto di tepi danau dengan latar belakang pegunungan Bromo-Tengger.

Budi Daya Ikan

keramba apung budi daya ikan. google maps. sumber : diah kusuma

Ditempat ini banyak terdapat keramba apung sebagai tempat budi daya ikan air tawar. Seperti ikan Gurami, Nila Merah, Mujaer, Wader dan ikan Lempuk yang dapat dibeli dari nelayan. Warga sekitar khususnya nelayan yang punya usaha keramba memanfaatkan area danau untuk budi daya.

Keberadaan keramba apung yang terdapat disekitar danau menambah keindahan pemandangan sekitar. Nelayan setempat memanfaatkan area danau untuk budi daya ikan menggunakan keramba untuk meningkatkan perekonomian mereka.

Fasilitas Danau Ranu Grati

Berikut adalah fasilitas dan sarana umum yang tersedia di Danau Ranu Grati.

  • Area parkir memadai
  • Jalur pejalan kaki
  • Warung wisata
  • Tempat bersantai
  • Wahana bermain
  • Spot foto instagenic

Video Danau Ranu Grati

Video Danau Ranu Grati berikut dikutip dari channel : Dedeh Rosmayanti

Penutup

Danau Ranu Grati merupakan sebuah danau di kaki Gunung Bromo dengan pemandangan berlatar Pegunungan Tengger. Tempat wisata ini menyuguhkan pemandangan indah, terlebih saat matahari terbenam. Selain itu, area tempat wisata ini sudah dilengkapi lampu-lampu yang cantik. Sehingga kamu juga bisa menikmati keindahan ranu saat senja.