Destinasi Wisata Pasuruan yang Paling Populer dan Hits 2024

Nativeindonesia – Masih banyak yang belum mengetahui keindahan serta tempat-tempat menarik yang tersembunyi di kawasan Pasuruan. Dimana kota tersebut memiliki pesona dan panorama alam yang sangat memukau. Berbagai destinasi wisata Pasuruan sangat cocok untuk dijadikan tempat liburan bersama orang-orang tersayang.

Kalian bisa dengan mudah menemukan objek wisata terbaru yang ada di Kota Pasuruan. Mulai dari wisata alam tersembunyi yang jarang diketahui hingga destinasi wisata Pasuruan yang kekinian dengan spot foto menarik dan wahana yang seru. Terletak berbatasan dengan Kota Malang, Pasuruan menyimpan banyak keindahan alam yang belum banyak terekspos oleh para wisatawan.

Jika kalian sedang berada di kota Pasuruan, Jawa Timur dan ingin mendapatkan liburan yang seru dan menyenangkan. Kalian bisa memilih salah satu destinasi wisata Pasuruan yang akan kita bagikan dibawah ini. Dimana beberapa wisata ini merupakan destinasi yang populer dan sedang hits di tahun 2024. Apa saja wisata yang dimaksudkan? Berikut ini diantaranya:

Air Terjun Putuk Truno

Air Terjun Putuk Truno

Salah satu destinasi wisata Pasuruan yang wajib dimasukkan ke dalam list liburan yang akan dikunjungi yaitu Air Terjun Putuk Truno. Air terjun ini memiliki akses yang mudah, dengan jalur trekking yang ramah untuk dilalui. Berlokasi dekat dari jalan raya, pengunjung hanya memerlukan waktu sekitar 10 menit berjalan kaki untuk mencapainya.

Setibanya di lokasi, pengunjung akan disambut oleh keindahan air terjun setinggi 45 meter yang dikelilingi suasana hutan yang hijau dan asri. Fasilitas yang tersedia di sekitar area air terjun mencakup toilet, saung untuk beristirahat, dan warung makan bagi yang ingin menikmati hidangan lokal.

Air Terjun Putuk Truno beralamat di Jl. Putuk Truno, Prigen, Kecamatan Prigen, Pasuruan, Jawa Timur. Destinasi ini buka setiap hari mulai pukul 08.00 hingga 17.00, dengan tiket masuk yang sangat terjangkau, yaitu mulai dari Rp15.000.

The Nature Bromo

The Nature Bromo

Sebagian besar wilayah Taman Nasional Bromo Tengger Semeru terletak di Kabupaten Pasuruan, menjadikannya tempat ideal untuk berbagai destinasi wisata. Salah satu objek wisata terbaru yang wajib kalian kunjungi di Pasuruan adalah The Nature Bromo.

Di sini, pengunjung bisa menikmati beragam aktivitas seru yang cocok untuk liburan bersama keluarga maupun teman-teman. Beberapa kegiatan yang bisa dicoba antara lain naik mini trail, ATV, flying fox, hingga menunggang kuda. Salah satu wahana terbaru yang menarik perhatian adalah Sliding Rainbow, perosotan berwarna-warni yang menawarkan sensasi meluncur dari ketinggian.

Tempat ini menawarkan pengalaman liburan yang menyenangkan dan penuh petualangan bagi semua kalangan. Untuk mengunjungi wisata kalian bisa datang di alamat Jl. Raya Bromo RT.001 RW.002, Baledono, Tosari, Pasuruan, Jawa Timur. Untuk jam bukanya sendiri setiap hari pukul 10.00-22.00 dengan harga tiket mulai dari Rp10.000 per orang.

Air Terjun Kakek Bodo

Air Terjun Kakek Bodo

Air Terjun Kakek Bodo kini menjadi salah satu destinasi favorit para wisatawan. Terletak di kawasan wisata Tretes, air terjun setinggi 40 meter ini dikelilingi oleh hutan lindung yang asri. Fasilitas di sekitar lokasi cukup lengkap, mulai dari toilet, warung makan, musala, hingga kolam renang anak, yang menambah kenyamanan pengunjung.

Salah satu daya tarik utama di sini adalah spot foto berupa jembatan dengan pemandangan langsung ke air terjun, yang menjadi favorit untuk berfoto. Untuk mencapai lokasi Air Terjun Kakek Bodo, pengunjung hanya perlu menempuh jalur trekking sejauh 1 km, yang tergolong mudah dilalui.

Air Terjun Kakek Bodo berlokasi di Jl. Taman Wisata No.541, Area Sawah/Kebun, Kecamatan Prigen, Pasuruan, Jawa Timur. Tempat ini buka setiap hari mulai pukul 07.00 hingga 16.00, dengan harga tiket masuk mulai dari Rp15.000 per orang.

Jendela Langit

Jendela Langit

Jendela Langit adalah destinasi wisata Pasuruan yang terbaru dan sedang populer. Tempat ini sangat cocok bagi para pecinta fotografi yang ingin berburu spot foto unik untuk diunggah ke media sosial.

Beberapa spot foto menarik yang tersedia di sini antara lain jembatan kaca, perahu yang berada di atas tebing, serta “jendela langit” yang menawarkan pemandangan langsung menuju pegunungan.Selain itu, ada juga atraksi menarik seperti berkuda dan naik jeep mengelilingi area sekitar Jendela Langit dengan rute yang menembus hutan, menawarkan petualangan yang cukup menantang.

Bagi pengunjung yang ingin menikmati suasana alam lebih lama, tersedia juga area camping ground. Namun, pengunjung diharapkan membawa peralatan camping sendiri karena tidak ada fasilitas penyewaan tenda. Jendela Langit berlokasi di Tegal Kidul, Desa Jatiarjo, Kecamatan Prigen, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, dan buka setiap hari dari pukul 06.00 hingga 18.00. Harga tiket masuknya mulai dari Rp15.000 per orang.

Air Terjun Coban Binangun

Air Terjun Coban Binangun

Selain di Prigen, Pandaan Pasuruan juga memiliki destinasi wisata air terjun yang layak dimasukkan ke dalam daftar perjalanan liburan. Air Terjun Coban Binangun, yang sering disebut sebagai hidden gem di Pasuruan, menawarkan keindahan alam yang masih asri karena tempat ini tergolong baru ditemukan oleh wisatawan.

Untuk mencapai air terjun ini, pengunjung harus berjalan kaki sekitar 1 kilometer dari area parkir melalui jalur setapak yang relatif mudah dilalui. Selama perjalanan, pengunjung akan disuguhkan pemandangan indah berupa persawahan yang hijau dan latar belakang pegunungan yang megah.

Lokasi Air Terjun Coban Binangun terletak di Desa Binangun, Plintahan, Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur. Air terjun ini buka setiap hari mulai pukul 08.00 hingga 17.00 dengan tiket masuk yang sangat terjangkau, mulai dari Rp5.000 per orang.

Taman Edelweiss Bromo

Taman Edelweiss Bromo

Masih dalam kawasan wisata Bromo, kalian dapat mengunjungi Desa Wisata Edelweiss Wonokitri, yang juga dikenal sebagai Taman Edelweiss Bromo. Sesuai dengan namanya, tempat wisata di Pasuruan ini menghadirkan keindahan taman edelweiss yang dibudidayakan secara resmi dengan izin khusus.

Selain menikmati keindahan taman, pengunjung juga dapat mengikuti wisata edukasi tentang proses budidaya bunga edelweiss. Jenis-jenis edelweiss yang dapat ditemukan di sini meliputi Anaphalis Javanica, Anaphalis Viscida dan Anaphalis Longifolia.

Taman Edelweiss Bromo berlokasi di Jalan Sekar Sari, Desa Wonokitri, Kecamatan Tosari, Pasuruan, Jawa Timur. Tempat ini buka setiap hari mulai pukul 10.00 hingga 17.00 dengan harga tiket masuknya yang terjangkau, yaitu Rp10.000 per orang.

Paralayang Bukit Sempu

Paralayang Bukit Sempu

Destinasi wisata Pasuruan yang akan direkomendasikan yaitu Paralayang Bukit Sempu. Wisata ini awalnya digunakan sebagai tempat latihan atlet paralayang, namun kini menjadi destinasi wisata populer di Pasuruan. Di sini, wisatawan tidak hanya dapat mencoba aktivitas paralayang, tetapi juga menikmati berbagai fasilitas yang tersedia, seperti kafe, gazebo, dan area camping.

Dari ketinggian Paralayang Bukit Sempu, kalian bisa melihat indahnya pemandangan Gunung Arjuno. Lokasinya terletak di Desa Cowek, Kecamatan Purwodadi, Pasuruan, Jawa Timur. Tempat ini buka setiap hari dari pukul 08.00 hingga 17.00, dengan harga tiket masuk mulai dari Rp10.000 per orang.

Ada tujuh destinasi wisata Pasuruan yang baru saja di jelaskan diatas. Sudah tercantum alamat, jam buka serta tarif masuk yang ditawarkan. Semoga artikel ini bermanfaat dan selamat berlibur!