Mbah Djoe Resort merupakan objek wisata yang menawarkan liburan keluarga dengan paket lengkap. Sebuah tempat menginap kekinian yang dipadukan dengan objek wisata yang unik dan menarik. Lokasinya dekat dengan Telaga Sarangan, pengunjung bisa menyaksikan bentangan telaga yang luas dari resort ini.
Bukan hanya menawarkan sebagai tempat menginap saja. Resort ini juga menawarkan wisata alam sekaligus wisata kuliner di restoran. Dengan mengusung konsep Mountain View, pemandangan gunung dan panorama alam menjadi daya tarik utama. Hamparan sawah yang membentang memberikan kesejukan tersendiri bagi wisatawan yang berkunjung.
Mbah Joe Resort juga menyediakan berbagai wahana seru yang wajib anda coba. Seperti paralayang, sky tree, bersepeda, becak layang, flying fox dan masih banyak wahana seru lainnya.
Selain itu, disini juga terdapat berbagai spot foto yang instagramable. Seperti spot foto gardu pandang modern, ayunan dari rotan atau berswafoto dengan latar pemandangan alam. Tempat ini juga menyediakan fasilitas kolam renang. Kemudian ada cafe dan restoran dengan beragam menu yang lezat.
Alamat Mbah Djoe Resort
- Jl. Tawangmangu-Plaosan, Kali Jumok, Sarangan, Kecamatan Plaosan, Kabupaten Magetan, Jawa Timur 63362.
- Telepon : 0351. 8900077.
Jam Buka
- Buka setiap hari. 08.00 WIB – 21.00 WIB.
- Mbah Djoe Resort buka selama 24 jam.
Harga Tiket Masuk
- Tiket Masuk : Rp. 5.000,-
- Tiket Paralayang : Rp. 25.000,-
- Tiket Sepeda Onthel : Rp.25.000,-
- Tiket Kolam Renang : Rp.20.000,-
Rute ke Mbah Djoe Resort
Wisata Mbah Djoe Resort berjarak sekitar 16 km dari pusat kota Magetan. Dengan waktu tempuh perjalanan sekitar 30 menit. Lokasinya hanya berjarak 1 km dari Telaga Sarangan.
Rute dari alun-alun Magetan : Ke arah barat Jl. Basuki Rahmat Utara – Di bundaran, terus lurus ke Jl. Manggis – Di bundaran, terus lurus ke Jl. Monginsidi – Teruskan ke Jl. Raya Sarangan – Terus lurus ke Jl. Raya Sarangan/Jl. Wolo – Sarangan – Belok kiri ke Jl. Tawang Mangu – Plaosan/Jl. Tembus Sarangan- Cemoro Sewu. Lokasi wisata tujuan berada di sebelah kanan.
Transportasi
Lokasinya berada di bawah lereng Gunung lawu. Jalanan yang dilalui berkelok-kelok dan cukup menanjak. Untuk mencapai wisata ini dapat menggunakan kendaraan seperti mobil atau motor.
Sepanjang perjalanan, sobat native akan dimanjakan dengan panorama tawangmangu yang indah. Perbukitan dan pemandangan gunung lawu yang terlihat jelas di depan mata.
Ada Apa di Mbah Djoe Resort
Wisata alam ini terletak di kawasan Gunung Lawu. Wisatawan akan dimanjakan dengan pemandangan yang menyejukkan mata. Terlebih resort dikemas dengan bangunan yang Instagramable dilengkapi dengan fasilitas yang lengkap dan cukup memadai.
Menikmati Kesejukan Alam
Terletak di kawasan Gunung Lawu. Tempat ini menyajikan panorama alam yang mengesankan. Tersedia banyak spot yang dapat bisa anda pilih untuk duduk bersantai menyaksikan alam hijau yang mempesona. Tersedia Kursi-kursi taman yang terletak di tengah-tengah taman. Dilengkapi dengan bunga warna-warni yang menawan.
Ada pula gardu pandang yang menawarkan pemandangan alam dengan hamparan persawahan luas. View Gunung Lawu dengan kabut tebal dapat anda nikmati dari spot gardu pandang ini.
Wahana Permainan Seru
Mbah Joe Resort juga menyediakan berbagai wahana serudan menarik. Seperti paralayang, sky tree, bersepeda, becak layang, flying fox dan masih banyak wahana seru lainnya.
Spot Foto Instagramable
Berfoto di depan rumah-rumah mini dengan latar rerumputan hijau memberikan hasil foto terbaik. Atau berfoto diatas gardu pandang, ayunan, atau kamar yang berada di lantai atas. Panorama alam yang tersaji sangat memukau dan memberikan hasil foto terbaik.
Berenang di Kolam Renang
Resort di tengah pegunungan ini tersedia kolam renang yang semakin menambah keseruan wisatawan. Sensasi dingin air kolam dari mata air pegunungan yang jernih dan segar.
Menikmati Wisata Kuliner
Cafe dan resto di resort ini menyuguhkan aneka menu makanan dan minuman. Beragam olahan kuliner khas dari Jawa Timur atau Solo dapat anda nikmati. Harganya juga tidak terlalu mahal dan terjangkau.
Penginapan
Tak hanya menawarkan Resto, cafe dan fasilitas lainnya. Di Mbah Djoe Resort juga menyediakan fasilitas penginapan. Penginapan dengan fasilitas nyaman dan bersih dengan harga cukup terjangkau. Disini juga ada villa yang dapat disewa untuk bermalam dengan fasilitas terbaiknya.
Ada banyak jenis kamar yang bisa dipilih. Dengan kapasitas tipe kamar untuk 2 atau 4 orang. Sedangkan jika datang rombongan bisa memilih tipe villa dengan kapasitas hingga 12 orang.
Berikut tarif kamar penginapan di Mbah Djoe Resort:
- Standard Single Bed (minimal 2 orang) Rp.400.000,-
- Standard 2 Bed (minimal 4 orang) Rp.500.000,-
- Superior (minimal 4 orang) Rp.600.000,-
- Deluxe (minimal 2 orang) Rp.600.000,-
- Deluxe (minimal 4 orang) Rp.700.000,-
- Villa A (maksimal 8 orang) Rp.1.000.000,-
- Villa B (maksimal 12 orang) Rp.1.400.000,-
- Family Room (maksimal 8 orang) Rp.1.200.000,-
Harga tersebut sudah termasuk fasilitas free tiket masuk, renang, dan breakfast atau sarapan gratis sesuai kapasitas kamar. Perlu diingat, harga tersebut bisa mengalami perubahan sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya.
Fasilitas Mbah Djoe Resort
Berikut adalah fasilitas dan sarana umum yang tersedia di Mbah Djoe Resort.
- Lokasi parkir kendaraan
- Pusat informasi dan receptionist
- Toilet
- Mushola
- Spot foto
- Kolam renang
- Mushola
- Resto & Cafe
- Wahana permainan
- Penginapan dan lain sebagainya
Hotel Sekitar Mbah Djoe Resort
Hotel, villa atau penginapan sekitar Mbah Djoe Resort.
- Hotel Sarangan
Berjarak 820 meter dari Mbah Djoe Resort.
Jl. Raya Cemoro Sewu, RT.01/RW.01, Sarangan I, Sarangan, Kec. Plaosan, Kabupaten Magetan, Jawa Timur 63363•(0351) 888022. - nirmala hotel
Berjarak 930 meter dari Mbah Djoe Resort.
Jl. Raya Sarangan No.152a, Sarangan I, Sarangan, Kec. Plaosan, Kabupaten Magetan, Jawa Timur 63361. 0857-0799-9335. - The Asia Hotel Sarangan
Berjarak 1,1 km dari Mbah Djoe Resort.
Jl. Raya Telaga Sarangan No.193, Telaga Pasir, Sarangan, Kec. Plaosan, Kabupaten Magetan, Jawa Timur 63363. (0351) 888027. - Villa Tiara
Berjarak 1,1 km dari Mbah Djoe Resort.
Jl. Raya Telaga Sarangan, RT.6/RW.1, Telaga Pasir, Sarangan, Kec. Plaosan, Kabupaten Magetan, Jawa Timur 63361. (0351) 888263. - Grand H.A.P Kintamani Hotel & Villa Sarangan
Berjarak 1,3 km dari Mbah Djoe Resort.
Jl. Raya Telaga Sarangan, RT.07/RW.01, Ngluweng, Sarangan, Kec. Plaosan, Kabupaten Magetan, Jawa Timur 63363. (0351) 888033. - Hotel Nirwana Sarangan
Berjarak 1,1 km dari Mbah Djoe Resort.
Jl. Raya Telaga Sarangan, Plaosan, Telaga Pasir, Sarangan, Kec. Plaosan, Kabupaten Magetan, Jawa Timur 63361. 0812-1639-4747.
Tempat Wisata Sekitar Mbah Djoe Resort
- Telaga Sarangan
- Air Terjun Tirtosari atau Air Terjun Ngadiloyo
- Randugede Hidden Paradise
- Mojosemi Forest Park
- Bumi Perkemahan Wisata Alastuwo
- Lawu Green Forest
Video Mbah Djoe Resort
Video Mbah Djoe Resort berikut dikutip dari channel : Keluarga Muruke
Penutup
Tidak hanya sebagai tempat penginapan saja, resort ini menawarkan wisata alam sekaligus wisata kuliner. Mengusung konsep Mountain View dengan pemandangan gunung yang menjadi daya tarik utama. Sebuah tempat menginap kekinian yang dipadukan dengan objek wisata yang unik dan menarik.