Puncak Pusunge Tahuna adalah tempat wisata Sulawesi Utara yang menyajikan keindahan view alam, terutama panorama Teluk Tahuna, yang berpadu dengan beberapa gugusan pegunungan, atau bukit.
Lokasi Puncak Pusunge Tahuna terletak di Kepulauan Sangihe, yang secara administratif hasil dari pemekaran Kabupaten Sangihe. Di sebelah utaranya berbatasan langsung dengan Negara Filipina.
Nama Tahuna adalah nama sebuah kecamatan yang terletak di Kepulauan Sangihe, sekaligus sebagai sebuah pusat ibukota Kabupaten Kepulauan Sangihe.
View saat malam tiba semakin terlihat lebih indah di Puncak Pusunge Tahuna. Gemerlap lampu malam di Tahuna seakan menjadi lilin kecil di hamparan Teluk Tahuna.
FYI. selain Puncak Pusunge Tahuna masih ada dua puncak lagi yang menyajikan pemandangan yang serup, yakni Puncak Lose dan Puncak Alfa.
Lalu apa saja yang menjadi daya tarik dari Puncak Pusunge Tahuna? Inilah info Puncak Pusunge Tahuna yang sudah kami siapkan untuk anda, sebagai referensi awal menentukan tempat wisata saat masa liburan.
Simak juga: Objek Wisata di Manado
Lokasi Dan Alamat Puncak Pusunge Tahuna
Lokasi dan alamat Puncak Pusunge Tahuna secara administratif terletak di kampung Lenganeng, Kecamatan Tabukan Utara, Kabupaten Kepulauan Sangihe, Provinsi Sulawesi Utara.
Rute Menuju Puncak Pusunge Tahuna
Akses jalan menuju Puncak Pusunge Tahuna dari Kecamatan Tahuna berjarak sekitar 13 menit saja melalui Jl. Mahena. Para pengunjung bisa menggunakan jasa kendaraan ojek, atau rental.
Harga Tiket Masuk Puncak Pusunge Tahuna
Tiket masuk Puncak Pusunge Tahuna Sulawesi Utara Rp. 10.000 per orang.
Jam Buka Puncak Pusunge Tahuna
- Puncak Pusunge Tahuna buka selama 24 jam
- Puncak Pusunge Tahuna buka setiap hari
Fasilitas Di Puncak Pusunge Tahuna
Fasilitas primer di Puncak Pusunge Tahuna sudah tersedia untuk menunjang kenyamanan kunjungan wisatawan. Seperti :
- Area parkir
- Spot selfie
- Gazebo
- Rumah makan
- Toilet
SImak juga: Serunya Wahana di Mikie Holydai
Penginapan Di Puncak Pusunge Tahuna
Tidak ada penginapan di lokasi utama Puncak Pusunge Tahuna, tetapi bagi yang ingin menginap bisa mencari, dan memilih di sekitar Kecamatan Tahuna.
Sejarah, Dan Legenda Puncak Pusunge Tahuna
Simak juga: Sejuknya Taman Limo Jatiwangi
Sejarah dan legenda tentang Puncak Pusunge Tahuna tidak bisa lepas dari sejarah berdirinya kota Tahuna, yang didirikan oleh Raja Tatehe Woba.
Raja Tatehe Woba adalah raja yang terkenal sebagai pemimpin pasukan perang armada laut yang sangat tangguh. Hal ini dibuktikan saat melawan pasuka VOC.
Raja Tatehe Woba memerintah dari tahun 1580 – 1625. Dan Raja Tatehe Woba dikenal sebagai seorang raja yang sangat sakti. Legenda yang berkembang meyakini bahwa raja tersebut bisa mengeringkan Teluk Tahuna yang indah, hanya dengan segenggam pasir.
Daya Tarik Puncak Pusunge Tahuna
1. Panorama Alam Tahuna
Simak juga: Asrinya Taman Wisata Kopeng
Lokasi Puncak Pusunge Tahuna terletak di ketinggian sekitar 433 meter di atas permukaan laut. Dari puncak tersebut menghampar panorama alam yang sang menawan.
Dari lokasi Puncak Pusunge Tahuna terlihat jelas cantik, dan menawannya salah-satu teluk terindah yang dimiliki Indonesia, yaitu Teluk Tahuna.
Di samping teluk, merupakan jalanan untuk kendaraan yang berlalulalang. Tidaklah padat jumlah kendaraan yang ada, sehingga tidak mengganggu pemandangan yang ada.
Keberadaan kota Tahuna, dan Teluk Tahuna semakin tampak indah saat dikelilingi oleh beberapa gunung, atau bukit hijau. Sebuah perpaduan keindahan alam yang memanjakan mata.
Saat malam tiba, keindahan yang disajikan menawarkan sensasi yang berbeda. Yaitu deretan lampu kota yang menerangi kawasan teluk.
Di lokasi utama Puncak Pusunge Tahuna juga sangat indah, nyaman, tenang, dan teduh. Terdapat sebuah restoran yang menawarkan kenikmatan melihat panorama alam sekitar, sambil menyantap sajian makan dan minuman yang enak di lidah.
2. Spot Instagramable
Daya tarik selanjutnya dari Puncak Pusunge Tahuna adalah keberadaan beberapa spot selfie yang instagramable, yang menghiasi setiap sudut puncak tersebut.
Setiap spot, dan setiap sudut menyajikan latar, dan sensasi yang berbeda-beda. Jadi, jangan lupakan kamera anda ya…. lalu abadikan momen kebahagiaan anda di Puncak Pusunge Tahuna.