The New Kemukus, Wisata Keluarga Baru di Gunung Kemukus Sragen

The New Kemukus nama lain dari Gunung Kemukus, sebuah tempat wisata keluarga yang hadir dengan wajah baru dan vibes yang baru. Diresmikan pada bulan April 2022 ini, dengan menelan biaya hampir 50 M.

Tak dapat dipungkiri jika Gunung Kemukus memiliki image negatif, dimana sangat kental dengan mitos pesugihan bagi mereka yang ingin cepat kaya.

Hadir dengan wajah baru, membuat Gunung Kemukus enak untuk dijadikan nongkrong serta mengajak serta keluarga untuk me time bersama.

the new kemukus
the new kemukus. google maps. sumber: Raden Oktova Gamma Star

simak juga: makam joko tingkir

Berikut ulasan lengkap New Kemukus sebagai bahan referensi wisata bersama keluarga ataupun bestie di akhir pekan ini.

Lokasi The New Kemukus

The New Kemukus berada di alamat Soko, Kebayanan II, Desa Pendem, Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah.

Rute Menuju The New Kemukus

Rute menuju New Kemukus beraspal dan mulus, dapat dilalui oleh kendaraan besar maupun kecil. Jika berangkat dari Solo akan menempuh jarak sekitar 32 km, dengan estimasi waktu lebih dari 1 jam.

Sedangkan untuk kamu yang berangkat dari pusat kota Sragen dengan menuju Jl. Yos Sudarso, lalu belok kanan ke Jl. Gabugan – Sragen hingga tiba di Jl. Gabugan – Sumberlawang. Lalu belok kiri ke Jl. Solo – Purwodadi.

Dilanjutkan dengan melaju ke Jl. Barong hingga tiba di Jl. Kemukus Hill, kamu akan melewati sebuah jembatan di atas Kedung Ombo yang merupakan akses satu-satunya untuk tiba di New Kemukus.

Panjang jembatan tersebut sekitar 420 meter, dengan kondisi jalan yang tak begitu lebar. Terkadang di kiri dan kanan jembatan banyak yang sedang memancing.

gerbang masuk new kemukus
gerbang masuk new kemukus. google maps. sumber: rendra zurrendra

simak juga: taman sukowati

Jam Buka The New Kemukus

  • Jam operasional New Kemukus setiap hari Senin hingga Minggu
  • Dan buka selama 24 jam nonstop

Harga Tiket Masuk The New Kemukus

Tiket masuk New Kemukus sangat murah meriah, kamu hanya perlu mengeluarkan uang sebesar Rp. 5.000,- untuk per orangnya.

Fasilitas The New Kemukus

Fasilitas wisata yang ada di sekitar kawasan New Kemukus diantaranya:

  • Area parkir yang luas,
  • Warung-warung makanan dan minuman,
  • Toilet,
  • Mushola,
  • Tempat duduk,
  • Gardu pandang aesthetic,
  • Gazebo,
  • Penyewaan skuter,
view kedung ombo
view kedung ombo. google maps. sumber: Kris Kian

simak juga: taman kridoanggo

Daya Tarik The New Kemukus

Wisata Gunung Kemukus sekali lagi dapat menjadi referensi wisata keluarga, paling banyak dikunjungi di sore hari dengan suasana yang adem dan indah. Berikut beberapa daya tarik dari New Kemukus Sragen:

1. View Kedung Ombo

Suasana Gunung Kemukus saat ini tak begitu menyeramkan seperti biasanya, di area New Kemukus ini vibes nya lebih santai serta dikeliling view yang bikin adem.

Dimana kamu dapat melihat Waduk Kedung Ombo dari ketinggian, dengan hiasan pepohonan hijau di sekitarnya. Semilir angin seakan ikut mengiringi kunjunganmu di New Kemukus.

2. Ragam Wisata Seru

Area New Kemukus ini cukup luas, kamu harus eksplor setiap sisinya. Biasanya di area tengah yang ada gardu pandangnya cukup ramai pengunjung.

suasana di malam hari
suasana di malam hari. google maps. sumber: Masbrotoz W

simak juga: gemolong edupark

Tampak pengunjung yang sedang santai, ada yang sedang mencicipi jajanan, ada pula yang sedang asyik hunting foto. Eh iya, di sini juga ada berbagai badut yang dapat menemani kamu dalam berfoto.

Supaya anak-anak tidak bosen, dapat menyewa skuter. Ada dua macam skuter yang disewakan yakni skuter manual, dan skuter listrik. Harga sewanya murah banget, yakni Rp. 10.000,- saja.

Waktu terbaik mengunjungi New Kemukus ialah di sore hari, semakin malam biasanya semakin ramai. Dengan dihiasi lampu taman yang indah, bikin romantis gitu deh.

3. Wisata Religi

Selain tempat wisata keluarga, Gunung Kemukus juga sering dijadikan lokasi wisata religi dengan mengunjungi makam Pangeran Samudro yang letaknya ada di bagian atas.

Jadi dari area New Kemukus terus saja melaju ke bagian atas, dan kamu dapat memakirkan kendaraan di tempat yang sudah disediakan. Di malam Jumat Pon lokasi ini sangat ramai dikunjungi peziarah, dengan niat untuk ngalap berkah.

fasilitas di new kemukus
fasilitas di new kemukus. google maps. sumber: Yanuar GO!!!

simak juga: museum sangiran

Penutup

Mitos Gunung Kemukus lekat dengan hal negatif, untuk itulah dibuat New Kemukus supaya image negatifnya berangsur-angsur pulih.