Wisata Kampung Nelayan Pantai Pathek Situbondo

Salah satu wisata pantai menarik untuk dikunjungi di Situbondo, Jawa Timur adalah Pantai Pathek atau Pantai Grand Pathek. Selain menjadi tempat wisata, pantai ini juga berfungsi sebagai tempat para nelayan mencari ikan. Tak heran jika dipantai ini terdapat perahu-perahu nelayan yang turut menghasi panorama pantai.

pantai pathek. google maps. sumber :  Imraatul Mudzakkirah

Pantai nelayan ini juga dikenal dengan nama Pantai Gelung. Lokasinya yang berada di jalur pantura, membuat Pantai Pathek kerap disinggahi para pengendara. Sekadar untuk beristirahat sambil menikmati kuliner khas pesisir sekaligus menikmati suasana pantai yang teduh yang menjadi salah satu kegiatan favorit yang banyak dilakukan pengunjung. Pantai Pathek juga dilengkapi pendopo di sepanjang garis pantainya.

Pantai ini dikenal dengan pantainya yang landai dan berpasir putih. Serta terdapat batu-batu karang yang tersebar di sepanjang garis pantainya. Pantai Pathek menawarkan pemandangan alam yang menakjubkan. Jika langit cerah, para wisatawan dapat menyaksikan keindahan matahari terbenam yang menawan.

Meskipun dikenal sebagai pantai nelayan, Pantai Pathek juga dilengkapi oleh berbagai fasilitas dan kegiatan wisata yang seru dan menarik. Dengan keindahan alam yang dimilikinya, pantai ini menjadi salah satu tempat terbaik untuk bersantai bersama keluarga.

Alamat Pantai Pathek Situbondo

  • Desa Gelung, Kecamatan Panarukan, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, 68351.

Jam Buka

  • Buka setiap hari 24 jam.

Harga Tiket Masuk

  • Pantai Pathek untuk tiket masuknya gratis. Pengunjung hanya bayar parkir kendaraan saja. Pengunjung diwajibkan untuk menjaga kebersihan pantai untuk kelestarian pantai dan tidak merusak ekosistem kehidupan disekitarnya.

Rute ke Pantai Pathek Situbondo

Pantai Pathek Situbondo berjarak sekitar 11 km dari Alun-alun Situbondo. Dengan waktu tempuh perjalanan sekitar 20 menit berkendara.

  • Rute dari Alun-alun Situbondo : Ambil arah utara di Jl. Achmad Jafar/Jl. A. Jakfar menuju Jl. Hasanudin. Kemudian belok kiri ke Jl. Achmad Yani/Jl. Raya Banyuwangi Situbondo/Jl. Raya Pantura. Ambil Jl. Anggrek hingga sampai di lokasi tujuan anda di Desa Gelung.

Transportasi

Untuk menuju Pantai Pathek Situbondo, bisa menggunakan kendaraan pribadi seperti mobil atau motor. Anda juga bisa menggunakan transportasi umum seperti angkutan kota. Akses jalan menuju wisata Pantai Pathek ini sudah terbilang cukup bagus.

Ada Apa di Pantai Pathek Situbondo

Pantai Pathek adalah pantai yang masih alami dengan pemandangan yang menakjubkan. Destinasi wisata pantai yang cocok untuk bersantai dan menikmati keindahan alam yang asri.

Berenang dan Bermain Air di Tepi pantai

bermain air ditepian pantai. google maps. sumber : Gifanda Delasty

Pantai Pathet Situbondo memiliki karakteristik ombak yang tidak begitu besar. Disini wisatawan dapat bermain air laut di pinggiran. Berjalan-jalan pantai, menjelajahi garis pantai yang panjang sambil merasakan pasir halus.

Namun wisatawan diwajibkan agar tetap selalu waspada dan berhati-hati ya karena pantai ini tidak memiliki penjaga pantai yang bertugas.

Menikmati Pemandangan Pantai

wisata pantai pathek. google maps. sumber :  aditya yulistianto

Pantai Pathek menawarkan pemandangan yang indah. Dikelilingi oleh perbukitan hijau yang indah dengan latar belakang pohon waru besar dan hijau. Menciptakan pemandangan alam yang menakjubkan.

menikmati pemandangan pantai pathek. google maps. sumber : dicky yulianto

Pantai ini juga terkenal dengan keunikan batu karang yang berada di sepanjang pantai. Batu karang ini memiliki bentuk yang berbeda-beda dan menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan yang ingin berfoto di Pantai Pathek Situbondo.

Perahu Wisata

perahu wisata di pantai pathek. google maps. sumber : Mbah WeJe

Perahu-perahu yang ada dikawasan pantai ini tidak hanya digunakan oleh nelayan untuk melaut saja. Ada perahu yang diperuntukkan bagi wisatawan. Wisatawan dapat berkeliling pantai dengan menaiki perahu. Anda bisa menyewa perahu untuk bisa menikmati pemandangan pantai secara lebih dekat lagi.

Sunset di Pantai Pathek

sunset di pantai pathek. google maps. sumber : Zlatan Awang

Salah satu momen terbaik untuk menikmati keindahan di Pantai Pathek ini adalah saat matahari terbenam. Wisatawan dapat menyaksikan keindahan matahari terbenam dari pantai atau dari atas perbukitan. Menikmati langit berubah warna menjadi kumpulan warna indah yang memantul di permukaan laut.

Memancing

mancing mania di pantai pathek situbondo. google maps. sumber :  hendro prasetyo

Pantai Pathek Situbondo juga menjadi tempat favorit untuk para mancing mania.

Kolam Renang Pinggir Pantai

Kolam renang disini menjadi wahana baru di kawasan wisata Pantai Grand Pathek. Kolam renang untuk anak-anak dijamin seru dan mengasyikan.

Kuliner Ikan Bakar Pantai Pathek

kuliner laut di pantai pathek. google maps. sumber : Budi Setiawan

Wisatawan yang berkunjung juga dapat menikmati kuliner khas pesisir yang tersedia di warung makan di sepanjang tempat wisata pantai pathek. Menikmati hidangan makanan laut sambil dengan sajian keindahan panorama alam Pantai Pathek.

Fasilitas Pantai Pathek Situbondo

Berikut adalah fasilitas dan sarana umum yang tersedia di Pantai Pathek Situbondo.

  • Area parkir
  • Kamar mandi
  • Warung makanan
  • Tempat isitirahat
  • Perahu wisata dan lain-lain.

Hotel Sekitar Pantai Pathek Situbondo

Hotel, villa atau penginapan sekitar Pantai Pathek Situbondo.

  • Jeru Homestay
    Berjarak 6,9 km dari Wisata Pantai Pathek Situbondo.
    Curahjeru Timur, Curah Jeru, Kec. Panji, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur 68323. 0821-3118-4264.
  • Rosali Hotel
    Berjarak 7,5 km dari Wisata Pantai Pathek Situbondo.
    Jl. Pb. Sudirman No.52, Karangasem, Patokan, Kec. Situbondo, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur 68312. (0338) 676323.
  • Lotus EDHOTEL
    Berjarak 7,8 km dari Wisata Pantai Pathek Situbondo.
    Jl. Gunung Arjuno No.17, Mimbaan Tengah, Mimbaan, Kec. Panji, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur 68323. (0338) 677323.
  • Hotel Karisma Situbondo
    Berjarak 8,4 km dari Wisata Pantai Pathek Situbondo.
    Jl. Banyuwangi No.KM.3,7, Karang Malang, Kesambi Rampak, Kec. Kapongan, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur 68362. 0851-0455-0111.
  • Kampong Nelayan Resort
    Berjarak 10,9 km dari Wisata Pantai Pathek Situbondo.
    Jalan Raya Surabaya-Situbondo No.Km 189, Kapong, Klatakan, Kec. Kendit, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur 68352. 0853-2020-6738.

Video Pantai Pathek Situbondo

Video Pantai Pathek Situbondo berikut dikutip dari channel : Keliling Situbondo

Penutup

Pantai Patek di Situbondo Jawa Timur menawarkan destinasi wisata pantai yang mempesona yang patut dikunjungi. Dengan keindahan alamnya yang menakjubkan, pantai ini adalah tempat yang tepat untuk bersantai bersama keluarga.