Nativeindonesia – Selain Singapur, wisata luar negeri lainnya yang bisa kalian kunjungi adalah Malaysia. Negara ini memiliki banyak sekali destinasi wisata Malaysia yang seru dan wajib untuk dikunjungi. Dimana, Malaysia seringkali menjadi pilihan utama bagi wisatawan Indonesia yang ingin berlibur ke luar negeri.
Kesamaan dalam destinasi wisata di Malaysia dengan yang ada di Indonesia menjadikannya sangat populer di kalangan wisatawan Indonesia. Selain itu, wisatawan tidak perlu khawatir mengenai kendala bahasa karena Malaysia juga menggunakan bahasa Melayu yang mirip dengan bahasa yang digunakan di Indonesia.
Dengan begitu, kalian bisa merencanakan liburan ke Malaysia bersama orang-orang tersayang tanpa harus takut akan kesulitan berbahasa. Mulailah rencanakan liburan dari sekarang dan kalian bisa memilih beberapa destinasi wisata Malaysia yang bisa dikunjungi sebagai berikut:
Menara Kuala Lumpur
Menara Kuala Lumpur, atau lebih dikenal dengan KL Tower, merupakan salah satu destinasi wisata Malaysia paling populer. Dengan ketinggian mencapai 421 meter, menara ini menawarkan pemandangan spektakuler dari atas yang tak boleh kalian lewatkan. Menara Kuala Lumpur adalah menara komunikasi yang juga berfungsi sebagai objek wisata.
Salah satu daya tarik utama Menara Kuala Lumpur adalah Sky Deck. Di sini, pengunjung dapat menikmati panorama kota Kuala Lumpur dari ketinggian yang menakjubkan. Untuk pengalaman yang lebih ekstrem, pengunjung bisa mencoba Sky Box, sebuah kaca transparan yang memungkinkan kalian berdiri di luar menara dan merasakan sensasi seperti melayang di udara sambil melihat ke bawah.
- Alamat Lengkap: 2 Jalan Punchak, Off Jalan P. Ramlee, 50250 Kuala Lumpur, Malaysia
- Jam Buka: 09.00 – 22.00 Waktu Malaysia, setiap hari
- Harga Tiket: Mulai dari Rp34.244 per orang
The Top Penang & Rainbow Skywalk
The Top Penang merupakan destinasi wisata Malaysia yang menawarkan berbagai wahana menarik dan edukatif, serta pemandangan spektakuler dari Rainbow Skywalk. Terletak di George Town, Penang, Malaysia, tempat ini adalah pilihan sempurna bagi kalian yang ingin menikmati pengalaman unik dan mendidik.
Para wisatawan dapat berjalan di Rainbow Skywalk yang merupakan sebuah jembatan transparan di lantai 68 yang menggantung di ketinggian. Dari sini, pengunjung dapat menikmati pemandangan kota George Town dan sekitarnya dengan perspektif yang menakjubkan.
- Alamat Lengkap: 1, Jln Penang, George Town, 10000 George Town, Pulau Pinang, Malaysia
- Jam Buka: Setiap hari dari pukul 10.00 hingga 22.00 Waktu Malaysia, kecuali Selasa tutup sampai pukul 19.00.
- Harga Tiket: Mulai dari Rp175.831 per orang.
Aquaria KLCC
Di Aquaria KLCC, pengunjung dapat merasakan sensasi berjalan di sepanjang terowongan bawah air yang memukau. Terowongan ini menawarkan pemandangan 360 derajat dari berbagai spesies laut, termasuk penyu hijau yang anggun, ikan kerapu raksasa, dan banyak lagi. Setiap langkah di terowongan ini seolah membawa pengunjung ke kedalaman lautan yang misterius dan menakjubkan.
Aquaria KLCC juga menawarkan berbagai area tematik yang menampilkan ekosistem laut yang berbeda, mulai dari terumbu karang tropis hingga lautan dalam yang misterius. Pengunjung bisa belajar banyak tentang kehidupan bawah laut melalui pameran interaktif dan informasi edukatif yang disajikan di setiap zona.
- Alamat Lengkap: Kuala Lumpur Convention Centre, Jalan Pinang, Kuala Lumpur City Centre, Wilayah Persekutuan Kuala Lumpur, Malaysia
- Jam Buka: 10.00 – 20.00 Waktu Malaysia, setiap hari
- Harga Tiket: Mulai dari Rp147.813 per orang
Loat Word of Tambun
Loat Word of Tambun adalah salah satu destinasi wisata terkemuka di Malaysia yang menawarkan berbagai atraksi menarik untuk seluruh anggota keluarga. Terletak di Sunway City Ipoh, Perak, Malaysia, tempat ini dikenal karena koleksi atraksi dan fasilitasnya yang sangat lengkap, membuatnya menjadi pilihan yang tepat untuk liburan.
Loat Word of Tambun memiliki lebih dari 80 atraksi yang dirancang untuk memenuhi selera berbagai jenis pengunjung. Baik Anda mencari kesenangan ekstrem maupun pengalaman santai, kalian akan menemukan sesuatu yang sesuai dengan keinginan masing-masing pengunjung.
Tersedia juga Water Park dan Kebun Binatang yang sudah dilengkapi dengan berbagai jenis satwa. Ini adalah kesempatan yang bagus untuk mendekatkan diri dengan berbagai hewan dan belajar lebih banyak tentang kehidupan liar.
- Alamat Lengkap: 1, Persiaran Lagun Sunway 1, Sunway City Ipoh, 31150 Ipoh, Perak, Malaysia
- Jam Buka: Weekday pukul 11.00 – 23.00 Waktu Malaysia dan Weekend pukul 10.00 – 23.00 Waktu Malaysia
- Harga Tiket: Mulai dari Rp236.132 per orang
Menara Kembar Petronas
Menara ini dirancang oleh arsitek terkenal, César Pelli, dan secara resmi dibuka pada 1998. Menara Kembar Petronas menjulang setinggi 452 meter dengan total 88 lantai. Keindahan arsitekturnya menggabungkan elemen-elemen tradisional Melayu dengan desain modern, menjadikannya sebuah simbol kemajuan dan identitas Malaysia.
Salah satu daya tarik utama dari destinasi wisata Malaysia yang satu ini adalah skybridge yang menghubungkan kedua menara pada ketinggian 175 meter di atas tanah. Skybridge ini tidak hanya berfungsi sebagai penghubung antara menara, tetapi juga menawarkan pemandangan spektakuler kota Kuala Lumpur. Pengunjung dapat menikmati pemandangan 360 derajat yang menakjubkan dari lokasi ini.
- Alamat Lengkap: Petronas Twin Towers, Lower Ground (Concourse) Level, Kuala Lumpur City Centre, 50088 Kuala Lumpur, Malaysia
- Jam Buka: 10.00 – 18.00 Waktu Malaysia, Selasa – Minggu
- Harga Tiket: Mulai dari Rp377.527 per orang
Langkawi Cable Car
Jika kalian merencanakan liburan ke Malaysia, salah satu destinasi wisata yang wajib dikunjungi adalah Langkawi Cable Car. Terletak di Langkawi, Kedah, tempat ini menawarkan pengalaman yang sangat memukau dengan kereta gantung beralas kaca yang memungkinkan kalian untuk menikmati pemandangan hutan tropis dari ketinggian.
Dengan menaiki kereta gantung, kalian bisa melihat panorama menakjubkan dari puncak Gunung Mat Cincang. Selama perjalanan, kalian akan disuguhi pemandangan hutan tropis yang hijau serta bentang alam Langkawi yang menakjubkan.
- Alamat Lengkap: Jalan Telaga Tujuh, 07000 Langkawi, Kedah, Malaysia
- Jam Buka: Weekday buka pukul 09.30 – 22.00 Waktu Malaysia dan Weekend buka pukul 09.30 – 18.30 Waktu Malaysia
- Harga Tiket: Mulai dari Rp142.394 per orang
Batu Caves
Salah satu daya tarik utama Batu Caves adalah patung emas raksasa Dewa Murugan yang menjulang tinggi di pintu masuk gua. Patung ini berdiri megah dengan ketinggian sekitar 42,7 meter, menjadikannya salah satu patung terbesar di dunia. Di samping patung tersebut, terdapat ratusan anak tangga berwarna-warni yang akan membawa pengunjung menuju gua utama.
Tangga berwarna-warni ini tidak hanya berfungsi sebagai jalan menuju gua, tetapi juga menambah keindahan visual situs ini. Setiap langkahnya menawarkan pemandangan yang semakin menakjubkan saat kalian mendekati puncaknya. Setelah berhasil menaiki tangga, pengunjung akan memasuki gua utama yang menakjubkan.
Gua ini tidak hanya dikenal karena ukuran dan formasinya yang megah tetapi juga karena kehadiran lukisan-lukisan Hindu yang indah di dindingnya. Batu Caves terdiri dari tiga gua utama dan beberapa gua kecil lainnya. Gua-gua ini berfungsi sebagai tempat ibadah dan juga sebagai lokasi pameran seni budaya Hindu. Gua-gua ini sering digunakan untuk upacara keagamaan dan perayaan, termasuk festival Thaipusam yang terkenal.
- Alamat Lengkap: Gombak, 68100 Batu Caves, Selangor, Malaysia
- Jam Buka: 07.00 – 21.00 Waktu Malaysia, setiap hari
- Harga Tiket: Mulai dari Rp210.536 per orang
Itulah rekomendasi destinasi wisata Malaysia terbaik untuk liburan yang seru dan wajib dikunjungi. Selamat berlibur!