Waterland Mojokerto, Tempat Liburan dan Rekreasi Wisata Keluarga

Waterland Mojokerto menjadi salah satu destinasi wisata dan tempat rekreasi keluarga favorit warga Mojokerto. Tempat wisata dengan beragam wahana air yang begitu menyenangkan untuk mengisi liburan. Tempat wisata yang seru dan mengasyikkan untuk dikunjungi bersama keluarga dan anak-anak.

wisata waterland mojokerto. google maps. sumber : Adit Ganteng

Banyak wahana dan kegiatan seru yang bisa anda coba di tempat ini. Mulai dari kolam renang waterboom, area playground, tempat kuliner, menunggang kuda dan beragam wahan permainan. Tidak hanya wahana permainan air, disini juga ada wahana flying fox.

Lokasinya berada ditengah kota Mojokerto. Tempat wisata ini selalu ramai dikunjungi wisatawan di hari biasa. Bahkan selalu penuh jika hari minggu atau musim liburan anak-anak tiba.

Alamat Waterland Mojokerto

  • Jl. By Pass Mojokerto No.Km. 54, Kedungpring, Jampirogo, Kec. Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur 61361.
  • Telepon : (0321) 328855.

Jam Buka

Buka setiap hari. 08.00 WIB – 17.00 WIB.

Harga Tiket Masuk

  • Tiket Masuk Rp.30.000,-
  • Tiket Parkir Motor : Rp. 3.000,-
  • Tiket Parkir Mobil : Rp. 5.000,-
  • Tiket Parkir Bus : Rp. 10.000,-

Rute ke Waterland Mojokerto

Tempatnya cukup mudah ditemukan karena berada di jalan By Pass Mojokerto. Bersebelahan dengan SPBU Mojokerto. Waterland Mojokerto berjarak sekitar 9 km dari Alun-alun Mojokerto.. Dengan waktu tempuh perjalanan sekitar 20 menit berkendara.

  • Rute yang dilalui dari Alun-alun Mojokerto : Ambil Jl. Veteran ke Jl. Ahmad Yani. Mengemudi dari Jl. Mojopahit dan Jl. R.A Basuni ke Jampirogo. Teruskan ke Kedungpring. Kemudian belok kiri ke Jl. Raya By Pass/Jl. Raya Surabaya – Madiun/Jl. Totok Kerot. Lokasi Waterland Mojokerto berada disebelah kiri.
  • Jika Anda datang dari arah Suarabaya atau dari arah Mojosari. Setelah sampai di Terminal Mojokerto atau perempatan lampu merah Kenanten, Anda bisa menuju ke arah barat hingga bertemu dengan SPBU.

Transportasi

Akses jalan yang dilalui sudah cukup baik. Untuk menuju Waterland Mojokerto, anda bisa menggunakan semua jenis kendaraan. Mulai dari kendaraan roda dua, roda empat, Elf, Bis mini hingga Bis Besar bisa masuk ke lokasi parkir Kolam Renang Waterland Mojokerto.

Ada Apa di Waterland Mojokerto

waterland mojokerto. google maps. sumber : azis muslim

Waterland Mojokerto menawarkan tempat wisata dan liburan yang seru. Wahana permainannya cukup lengkap. Bahkan tidak hanya wahana permainan air tetapi ada juga wahana flying fox dan lain sebagainya.

Kolam Renang

Ada beberapa kategori kolam renang di Waterland Mojokerto yang dirancang sesuai dengan usia. Ada untuk anak-anak, remaja, dan dewasa. Ketika di kolam renang, sebaiknya anak-anak selalu dalam pengawasa orang tua. Mungkin saja kolam renang sudah dirancang khusus bagi anak kecil, tetapi tetap saja membutuhkan pengawasan Anda. Selain itu, jangan lupa membawa baju ganti dan erlengkapan lainnya.

Kolam Anak

kolam renang anak. google maps. sumber : Ayam Montok

Kolam anak memiliki kedalaman sekitar 50 sentimeter. Anak-anak di bawah 10 tahun masih bisa berenang secara aman . Selama berada di kolam renang diwajibkan selalu berada dalam pengawasan orang tua. Anak-anak juga bisa berenang menggunakan ban pelampung supaya bisa lebih aman.

Kolam Air Mancur

Sesuai namanya, di kolam ini anak-anak bisa berenang sambil menikmati semburan air mancur. Kolamnya berbentuk lingkaran dan air mancurnya menyembur dari bawah kolam.

Kolam Olympic

kolam olympic. google maps. sumber : Arief Indriawan

Bagi pencinta olahraga renang, bisa mencoba kolam Olympic di Waterland Mojokerto. Kolam olympic berbentuk persegi panjang ini sangat memadai karena cukup luas untuk menampung banyak pengunjung. Kolam ini tidak dilengkapi fasilitas atau wahana permainan.

Wahana Permainan Air

Seperti water park pada umumnya. Kolam renang disini juga dilengkapi dengan wahana air yang seru dan menarik.

Water Slide

wahana permainan air. google maps. sumber : Fathony Missa

Wahana water slide atau perosotan air tentu menjadi wahana favorit. Wahana perosotan di Waterland Mojokerto terdiri atas dua buah perosotan. Perosotan spiral yang memiliki ketinggian sekitar 4 meter dan 6 meter. Dengan ketinggian tersebut, wahana ini masih cukup aman dimainkan oleh anak-anak.

Race Slider

wahan air race slider. google maps. sumber : Dimas Manchez

Perosotan ini berbentuk perosotan lurus. Menariknya, di Waterland Mojokerto Perosotan lurus ini berupa Race Slider yang berjajar tiga buah. Tingginya sekitar 10 meter. Perosotan ini juga menjadi begitu menantang lantaran bentuknya bergelombang.

Big Slider

big slider. google maps. sumber : Queen MJ

Big Slider ini perosotan yang lebih pendek. Perosotan jenis slider yang melebar sekitar 3 meter ini juga aman bagi anak-anak. Tingginya hanya setinggi sekitar 2 meter dan sangat landai. Wahana ini juga bisa dinikmati dengan naik diatas ban.

Giant Water Bucket

wahana ember tumpah. google maps. sumber : nur salim

Wahana satu ini pasti sangat digemari semua orang. Seperti ember tumpah di water park lainnya, wisatawan bisa berdiri di bawahnya, untuk kemudian merasakan sensasi diguyur air dalam jumlah banyak.

Water Cannon

Di tepi kolam dekat water slide juga ada wahana tembakan meriam air atau Water Cannon. Wisatawan bisa mengendalikan meriam airnya, atau ditembak oleh semprotan air yang dihasilkan dari meriam air tersebut.

Water Fall

air terjun di waterland mojokerto. google maps. sumber : hamim sonhaji

Di sisi kolam, terdapat sebuah instalasi bertema alam bebatuan yang menyerupai air terjun. Air terjunnya cukup tinggi, sekitar 8 meter. Lokasi ini juga biasa dijadikan tempat berswafot karena desainnya yang sangat menarik.

Flying Fox

Selain wahana permainan air, tersedia juga wahana menantang lain berupa Flying Fox. Wahana ini masih berada di dalam kawasan kolam. Ketika meluncur dari ketinggian anda bisa melihat kolam-kolam dibawahnya.

Taman Bermain Anak

taman bermain anak. google maps. sumber : yuli masfufah

Berswafoto

berfoto di waterland mojokerto. google maps. sumber : Lala Moe
berswafoto di waterland mojokerto. google maps. sumber : Prindra Sesa

Fasilitas Waterland Mojokerto

Berikut adalah fasilitas dan sarana umum yang tersedia di Waterland Mojokerto.

  • Parkir luas
  • Toilet
  • Kamar bilas
  • Restoran
  • Meja dan kursi payung
  • Loker penyimpanan barang
  • Gedung serbaguna
  • Gazebo dan lain-lain.

Hotel Sekitar Waterland Mojokerto

Hotel, villa atau penginapan sekitar Waterland Mojokerto.

  • Sunset View Homestay Mojokerto
    Berjarak 790 meter dari Waterland Mojokerto.
    Perumahan Japan Raya V Blok F1 No.1, Kec. Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur 61361. 0823-2425-5084.
  • Aston Mojokerto Hotel & Conference Center
    Berjarak 2,8 km dari Waterland Mojokerto.
    Jl. Totok Kerot No.51, Sumber Gayam, Kenanten, Kec. Puri, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur 61363. (0321) 5291111.

Video Waterland Mojokerto

Video Waterland Mojokerto berikut dikutip dari channel : JalanJajanOm

Penutup

Waterland Mojokerto merupakan tempat liburan keluarga di Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur. Wisata ini menawarkant wahana permainan seperti kolam renang waterboom, area playground, tempat kuliner, flying fox dan lain sebagainya.

Lokasinya yang berada ditengah kota mojokerto. Tempat wisata ini setiap harinya selalu ramai dikunnjungi wisatawan. Terutama pada hari minggu atau musim liburan anak-anak tiba.