Pantai Karang Nini, Pesona Legenda Cinta Sejati

Pantai Karang Nini ini merupakan salah satu destinasi wisata yang menjadi bagian dari wisata di Pangandaran, yang rekomended untuk dikunjungi.

Pantai Karang Nini memiliki bentangan pantai yang luas dengan batu karang, yang ikut menghiasi pantai ini. Kehadirannya tak kalah saing dengan Pantai Pangandaran lainnya.

pantai karang nini pangandaran
pantai karang nini pangandaran. google maps. sumber: Adam Satria Photography

Seperti kita ketahui bersama, wisata Pantai Pangandaran selalu menjadi tujuan berwisata baik itu untuk keluarga, lembaga, ataupun untuk acara gathering.

Di awal-awal corona virus menyerang Indonesia, wisata Pangandaran sempat ditutup untuk umum. Saat ini mulai bergeliat kembali, tentu saja dengan menerapkan prokes yang dianjurkan.

Berikut beberapa informasi Wisata Pantai Karang Nini Pangandaran yang bisa kamu jadikan referensi berlibur bersama orang-orang tercinta.

Simak juga : Citumang, Sungai Cantik Surga Body Rafting di Pangandaran

Lokasi dan Alamat Pantai Karang Nini

Lokasi Pantai Karang Nini berada di alamat Desa Emplak, Kecamatan Kalipucang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat.

Rute Pantai Karang Nini

view di sekitar karang nini
view di sekitar karang nini. google maps. sumber: Edhar Pelipurlara

Rute menuju Pantai Karang Nini jika berangkat dari pusat Kabupaten Pangandaran dengan menempuh perjalanan sekitar 12 km, estimasi waktunya sekitar 30 menit perjalanan.

Jika berangkat dari Ciamis, kamu akan menempuh perjalanan cukup jauh yakni sekitar 85 km atau kira-kira memakan waktu sekitar 2 jam yakni dengan melalui Jl. Raya Banjar.

Selain menggunakan kendaraan pribadi, kamu juga dapat menggunakan kendaraan umum. Misalnya saja dengan menggunakan bis, dengan tujuan Pangandaran.

Bisa juga dengan menggunakan Susi Air, baik dari Jakarta atau Bandung dengan menuju Bandara Nusawiru Pangandaran.

Kemudian kamu dapat menyewa kendaraan untuk menuju Karang Nini Pangandaran. Lokasinya yang cukup tersembunyi, membuat tidak ada angkutan kota yang lewat di sekitar pantai.

Simak juga : Green Canyon Pangandaran

Harga Tiket Masuk Pantai Karang Nini

  • Tiket Masuk Pantai Karang Nini  Rp.10.000/orang
  • Tiket parkir kendaraan wisata Rp.2.000 untuk motor dan Rp.5.000 untuk mobil

Jam Buka Pantai Karang Nini

Jam operasional Wisata Pantai Karang Nini Pangandaran buka setiap hari Senin hingga Minggu

Mulai pukul 07.00 – 17.00 WIB.

Fasilitas Pantai Karang Nini

fasilitas di pantai karang nini
fasilitas di pantai karang nini. google maps. sumber: Nur Fajriyah

Fasilitas wisata di Pantai Karang Nini Pangandaran adalah sebagai berikut:

  • Area Parkir,
  • Toilet,
  • Mushola,
  • Warung Wisata,
  • Spot foto Instagramable,
  • Camping Area,
  • Gazebo dan lainnya.

Legenda Pantai Karang Nini

Di balik keindahan dari Pantai Karang Nini, ternyata menyimpan kisah legenda kisah cinta dan kesetiaan yang tak lekang oleh waktu.

Dikisahkan hiduplah sepasang kakek dan nenek di sebuah perkampungan yang bernama Kampung Karang Tanjung (saat ini bernama Kampung Emplak). Mereka bernama Arga Piara dan Nini Ambu Kolot.

legenda pantai karang nini
legenda pantai karang nini. google maps. sumber: Sukses1001 Channel

Sang kakek sangat gemar memancing, dia selalu pergi memancing di hari Sabtu. Suatu waktu kakek berangkat untuk memaning di laut, namun hingga malam hari Kakek Arga Piara tak kunjung kembali. Meski beberapa penduduk ikut mencarinya di laut.

Tinggallah nenek itu sendiri, sambil meminta kepada  Sang Penguasa Laut Selatan untuk dipertemukan dengan si kakek. Tak lama kemudian, muncullah sebuah batu karang yang mengambang sebagai jelmaan dari jasad kakek yang dikenal dengan nama Batu Bale Kambang.

Dengan kesetiaan dan rasa cinta yang tinggi kepada kakek, Nenek Ambu Kolot meminta pada sang ratu untuk tak dipisahkan dari kakek dan agar dijelmakan sepertinya.

Permintaan nenek pun dikabulkan, nenek menjelma menjadi sebuah batu karang yang disebut Batu Karangnini. Dimana batu karang tersebut menghadap ke arah Batu Bale Kambang.

Sayang sekali kepala dari Batu Karangnini hancur tersambar petir pada tahun 1918 lalu, ditambah tsunami menerjang Pangandaran pada tahun 2006 yang membuat bentuk kepala dari Batu Karangnini hilang tersapu ombak.

Terlepas dari kisah legenda di atas, terselip sebuah makna bahwa cinta yang abadi tak pernah hilang dimakan usia dan tak lekang oleh waktu.

Simak juga : Pantai Madasari

Daya Tarik Pantai Karang Nini

Pantai Karang Nini layak menjadi tujuan wisata kamu di akhir pekan ini, dengan banyaknya daya tarik yang tentu saja seru dan menyenangkan. Di antaranya:

1. Keindahan Panorama Pantai Karang Nini

daya tarik pantai karang nini
daya tarik pantai karang nini. google maps. sumber: Arif Prahita Riyadi

Keindahan dari Pantai Karang Nini, memang sudah tak diragukan lagi. Dengan daya tarik utamanya ialah banyaknya batu karang di sekitar pantai, yang hadir dengan beragam bentuk dan ukuran.

Ketika berada di area Pantai Karang Nini, kamu tidak diperkenankan untuk berenang karena deburan ombaknya sangat kencang sehingga tidak aman.

Destinasi Wisata Pantai Karang Nini bisa pengunjung  nikmati untuk merefresh jiwa dan pikiran anda, rasa jenuh dan penat dengan beban pekerjaan dan lainnya akan hilang seketika.

Pantai Karang Nini memiliki keistimewaan karena letaknya yang ada di balik rimbunnya hutan. Paduan wisata pantai dan hutan yang lengkap dan menawarkan pengalaman berbeda.

Deburan ombak yang menenangkan, pasir pantai yang bersih dan air laut yang jernih akan memberikan liburan berkualitas di Pangandaran.

2. Mengunjungi Jembatan Cinta

spot jembatan di pantai karang nini
spot jembatan di pantai karang nini. google maps. sumber: Bagas Rahayu

Di sekitar Pantai Karang Nini ada juga loh Jembatan Cinta, untuk menuju ke sana kamu harus menapaki jalan setapak dengan melewati jalur tanjakan dan juga turunan diantara lebatnya pepohonan.

Jembatan tersebut dihiasi dengan hutan mangrove yang cukup lebat. Oh iya, kamu juga bisa camping loh di sini. Terdapat area camping di sekitar bukit Pantai Karang Nini.

3. Spot Foto di Pantai Karang Nini

menara pandang karang nini pangandaran
menara pandang karang nini pangandaran. google maps. sumber: Yuli Arti

Selain menikmati pesona keindahan yang ditawarkan Pantai Karang Nini, kalian juga bisa untuk berburu foto instagenic.

Beberapa spot foto tersebut diantaranya:

  • Menara pandang,
  • Ayunan,
  • Gazebo di atas bukit,  dan masih banyak lagi yang lainnya.

4. Indahnya Sunrise dan Sunset

Rekomendasi waktu yang tepat berkunjung ke Pantai Karang Nini di Pangandaran ini adalah pada pagi hari, karena suasana sunrise di kawasan ini juara.

Keberadaan menara pandang membuat pengunjung bisa menyaksikan mentari pagi yang mengintip dari balik bukit yang dipenuhi pepohonan.

Dan sunset pun adalah moment  yang diincar oleh banyak pengunjung, hal ini dikarenakan sunset di Pantai Karang Nini membayang di pulau Nusa Kambangan dan Teluk Pananjung di bagian selatan yang membuatnya indah dan tak terlupakan.

5. Wisata Religi

Pantai Karang Nini ini selain menyimpan pesona wisata, bagi pengunjung yang suka melakukan kunjungan ziarah di tempat ini telah lama bersemayam sosok mulia yang bernama Syech Wali Kutub Cikabuyutan dan juga Anggasinga Wencana Bagaspati.

Tempat ini konon selalu ramai di bulan-bulan tertentu dimana banyak pengunjung yang bermalam di sana untuk berziarah dan memanjatkan doa kepada yang maha kuasa.

Jangan lewatkan juga untuk mengunjungi Batu Legenda Karang Masigit ya….

Penutup

Berlibur di Pantai Karang Nini ternyata seru dan juga asyik ya,,,oh iya hampir aja lupa di sekitar Pantai Karang Nini terdapat terowongan kereta api yang sudah tidak berfungsi sejak tahun 1981 dikarenakan biaya operasional yang tinggi.

Tenangkan jiwa dan pikiran dengan menikmati keindahan dan pesona wisata yang ditawarkan dengan berlibur ke obyek wisata Pantai Karang Nini di Pangandaran.